Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tampilan baru aplikasi gopartner gojek

 Pada tampila terbaru akun mitra driver gopartner ini merupakan tampilan yang di buat agar lebih rapi dan lebih mudah untuk digunakan pada mitra driver gopartner, mulai 29 Oktober 2021 Aplikasi GoPartner telah hadir dengan tampilan maupun gaya baru di versi 1.14 ke atas. Tampilan terbaru ini telah hadir karena dari beberapa masukan dari rekan-rekan Mitra driver gopartner sendiri.

Ini adalah beberapa perubahan yang coba dilakukan untuk halaman-halaman berikut:

  • Halaman Beranda

  • Halaman Akun Saya

  • Halaman Pendapatan

  • Halaman Swadaya

  • Halaman Pesan

kita juga bisa mempelajari beberapa perubahan ini lebih lanjut melalui lewat Tips Pintar yang ada pada menu aplikasi mitra driver.

Untuk di perhtikan bagi pengguna aplikasi gopartner versi terbaru ini agar untuk tidak melakukan clear data mauopun uninstall Aplikasi GoPartner setelah kita melakukan perubahan ke tampilan aplikasi baru ini. Apabila Mitra driver melakukan clear data atau uninstal aplikasi setelah tampilan berubah maka Mitra akan kembali melihat tampilan aplikasi yang sebelumnya. caramendapatkan aplikasi mitra driver dengan tampilan terbaru ini, kita dapat menunggu beberapa jam lalu mencoba sign out dan sign in kembali untuk melihat tampilan yang baru di rillis ini..

Halaman Depan

Tombol Status Online/Offline

Pada bagian kanan atas di halaman beranda Anda dapat melihat tombol status untuk mengubah status online/offline.

  1. Jika status Anda sedang Offline, maka tampilan tombol status akan berwarna hitam yang menandakan bahwa kita sedang tidak menerima order. Cukup dengan menekan tombol jika Anda ingin mengubah status menjadi Online dan siap menerima tawaran order.

  2. Jika Anda tekan tulisan  "Offline”,di bagian atas tengah  Anda bisa melihat Poin yabng telah tercapai, Performa, serta pilihan Autobid, GoRide Instan, dan harga maksimal orderan yang bisa kalian atur sendiri.

    Tampilan tombol saat sedang Offline

  3. Jika status kita sedang Online, maka tampilan tombol status akan berubah warna menjadi warna hijau. Cukup klik tombol jika Anda ingin mengubah status menjadi Offline

  4. Jika Anda klik Poin & Performa, Anda bisa melihat Poin, Performa, serta Autobid, GoRide Instan, dan harga maksimal orderan

    Tampilan tombol saat sedang Online

INGAT! Tombol hijau artinya online, tombol hitam artinya offline.

Tombol Rekomendasi Lokasi & Lokasi Saat Ini
  1. Untuk melihat rekomendasi lokasi ramai order Anda bisa klik tombol Rekomendasi Lokasi seperti gambar di bawah

    Catatan: Saat ini, fitur Rekomendasi Lokasi hanya tersedia di Kota Palembang, Manado, Tasikmalaya, Bandung, Medan, Jabodetabek, dan Semarang

  2. Untuk mengembalikan tampilan peta ke titik di mana Anda berada, Anda bisa klik tombol Lokasi Anda Saat Ini seperti gambar di bawah

Halaman Akun Saya

Klik foto profil di sebelah kiri atas untuk masuk ke halaman Akun Saya.

Kini halaman Akun Saya terbagi menjadi 6 bagian, yaitu:

  1. Informasi GoPartner Rewards: Menunjukkan informasi level GoPartner Rewards Anda (Basic, Silver, Gold, atau Platinum). GoPartner Rewards adalah program apresiasi dari Gojek untuk Mitra yang aktif dan konsisten memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Saat ini Program GoPartner Rewards tersedia di kota Bali, Bandung, Jabodetabek, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Malang, Makassar, Medan, Palembang, Samarinda, dan Balikpapan. 

  2. Informasi Profil: Menunjukkan informasi foto profil, nama, nomor HP terdaftar, email terdaftar, dan kendaraan yang sedang digunakan. Jika Anda klik tombol pensil, maka Anda akan masuk ke Halaman Pengaturan dan Anda dapat mengubah data informasi profil Anda seperti nomor HP, email, kendaraan, dan rekening bank Anda.

  3. Penilaian: Fitur dimana Anda bisa melihat komentar dan rating yang diberikan oleh Pelanggan

  4. Pencapaian Saya: Fitur dimana Anda bisa melihat pencapaian Anda berupa Emblem yang telah terkumpul

  5. Tips Pintar: Fitur dimana Anda dapat mempelajari berbagai Tips untuk memudahkan Anda menggunakan Aplikasi GoPartner dan memahami kebijakan serta program Gojek untuk Mitra Driver

  6. Menu Lainnya: Berisi fitur seperti yang ada pada versi sebelumnya (seperti Cek Aplikasi, Bantuan, Perjanjian Kemitraan, Penyerahan Dokumen, dan lain-lain)

Halaman Pendapatan

Melalui Halaman Beranda, Anda bisa langsung mengakses Halaman Pendapatan dengan klik opsi “Pendapatan” di bagian bawah layar.

Berikut adalah keterangan dari gambar diatas:

  1. Saldo dompet: Menunjukkan informasi Saldo Dompet Mitra

  2. Tarik ke Bank: Tombol untuk menarik Saldo Dompet Mitra yang Anda miliki ke rekening bank Anda yang terdaftar

  3. Tarik ke GoPay: Tombol untuk menarik Saldo Dompet Mitra yang Anda miliki ke GoPay Akun Gojek Pelanggan Anda yang terhubung

  4. Riwayat transaksi: Tombol untuk melihat seluruh riwayat transaksi saldo dompet/deposit Driver dan GoPay Akun Gojek Anda yang terhubung

  5. Pendapatan bersih: Menunjukkan informasi total pendapatan bersih (pembayaran order, insentif, tip yang dibayarkan pada hari itu) dan total order yang diselesaikan pada hari itu. Jika Anda klik tombol “Lihat detail”, maka Anda akan masuk ke halaman Riwayat Pendapatan   

  6. Insentif: Menunjukkan berbagai skema insentif yang berlaku dan status pencapaian insentif Mitra

  7. Lihat semua order: Jika diklik akan membawa Anda ke Halaman Riwayat Order yang berisi riwayat semua order yang pernah Anda ambil dalam beberapa waktu terakhir

Halaman Swadaya

Melalui Halaman Beranda, Anda bisa langsung mengakses Halaman Swadaya dengan klik opsi “Swadaya” di bagian bawah layar.

Halaman Pesan

  1. Melalui Halaman Beranda, Anda bisa langsung mengakses Halaman Pesan dengan klik opsi “Pesan” di bagian bawah layar

  2. Kini Anda juga bisa melihat berbagai riwayat chat Anda dengan klik “Riwayat Chat” di Halaman Pesan. Dengan fitur ini, Anda dapat melihat pesan dari Gojek dan dari Pelanggan pada halaman yang sama, tanpa khawatir ada yang terlewat.


TANYA JAWAB

T: Kapan saya akan melihat tampilan baru Aplikasi GoPartner?
J: Anda akan melihat tampilan baru di Aplikasi GoPartner versi 1.14 ke atas. Tampilan baru ini dirilis secara bertahap.

T: Apakah pembaruan ini akan membuat Aplikasi di HP saya menjadi lebih berat dan lebih lambat?
J: Tidak, kami telah memastikan pembaruan ini tidak akan membuat Aplikasi di HP Anda menjadi lebih berat atau lebih lambat

T: Apakah pembaruan ini akan menguras baterai lebih banyak?
J: Tidak, pembaruan ini tidak akan mengubah pengurasan baterai HP Anda

T: Apakah pembaruan ini akan menguras lebih banyak kuota seluler?
J: Tidak, pembaruan ini tidak akan menguras lebih banyak kuota seluler Anda

T: Saya melakukan uninstall Aplikasi & hapus data dan saya kembali melihat tampilan lama. Apa yang saya harus lakukan?
J: Tidak perlu khawatir, silakan tunggu beberapa jam lalu mencoba sign out dan sign in kembali untuk melihat tampilan baru ini.